Friday, 6 January 2017

Aneka Resep Singkong ☆ Lemet Singkong ☆

Aneka Resep Singkong ☆ Lemet Singkong ☆
#AnekaResepSingkong
#BahanDasarSingkong
#LEMET SINGKONG

By: Suci Fitriani

Lemet singkong adalah salah satu kue tradisional yang terbuat dari singkong parut yang diisi dengan unti dan dibungkus dengan daun pisang.

Bahan-bahan/bumbu-bumbu :
Bahan Kulit:
1.000 gram singkong parut ( Rp. 5.000 )
1 1/2 sendok teh garam ( Rp.100 )
1/2 sendok teh vanili bubuk ( Rp.100 )
daun pisang untuk membungkus ( Rp. 1.000)

Bahan Unti:
200 gram kelapa parut kasar ( Rp. 3.000 )
150 gram gula merah, disisir halus ( Rp. 4.000 )
1/4 sendok teh garam ( Rp.100 )
3 lembar daun pandan ( Rp. 100 )
100 ml air ( Rp.500 )

Cara Pengolahan
- Unti: masak bahan unti sambil diaduk sampai kalis.
- Kulit: aduk rata bahan kulit.
- Ambil daun pisang. Beri adonan kulit. Isi dengan unti.
- Tutup dengan adonan kulit lagi.
- Bungkus dengan daun pisang.
- Lipat / Semat dengan lidi. Kukus 40 menit sampai matang.
- Untuk 20 bungkus

Biaya kurang lebih Rp.13.900
Bisa di jual dengan harga kisaran Rp.1000 - Rp.2000
( tiap daerah harga kebutuhan bahan makanan berbeda , bunda sekalian bisa menyesuaikan harganya )
Blogger
Disqus
Pilih Sistem Komentar Yang Anda Sukai

No comments