
Resep Cara Membuat Cake Ulang Tahun Sederhana
by Gaeknyo Arda
Bahan - Bahan:
100 gr gula pasir (atau sesuai selera)
125 gr tepung terigu
100 gr margarin, cairkan
1/2 sdt sp
1/4 sdt baking powder
4 btr telur
Cara Membuat :
1. Panaskan oven.
siapkan loyang bulat diameter 18cm, oles margarin dan taburi terigu atau alasi kertas roti.
Mikser telur, sp dan gula pasir sampai kental berjejak.
2. Masukkan terigu dan bp sambil diayak dan di aduk rata atau mixer speed rendah.
masukkan margarin cair, aduk rata menggunakan spatula.
3. tuang ke loyang, hentakkan perlahan.
panggang kurang lebih 30-35 menit (tes tusuk).
dinginkan, hias sesuai selera.