Saturday, 17 December 2016

Resep Cara Membuat Ayam Goreng Mentega PRAKTIS dan Lezat

Resep Cara Membuat Ayam Goreng Mentega
Banyak sekali resep ayam yang sangat enak dan lezat rasanya, misalnya saja resep ayam rica rica, resep rendang ayam, resep sup ayam, resep opor ayam, resep ayam kecap, resep soto ayam atau resep ayam penyet.

Nah pada kesempatan ini INDO KULINER RESEP ingin berbagi resep cara membuat ayam goreng mentega yang enak rasanya. Berikut bahan bahan yang dibutuhkan untuk membuat ayam goreng mentega:

½ kg daging ayam
1 bungkus tepung bumbu
1 bungkus saus tiram
Kecap manis dan saus tomat secukupnya
8 siung bawang putih
1 0ns cabai merah
1 ons cabai hijau
1 buah bawang bombay
100 gram margarin

Cara Membuat Ayam Goreng Mentega
- Cuci ayam kemudian potong potong lalu lumuri dengan tepung bumbu
- Kemudian goreng sampai matang.
- Iris cabe merah, cabe hijau, bawang putih dan bawang bombay
- Lalu tumis dengan margarin.
- Masukan ayam goreng ke tumisan kemudian tambahkan kecap, saus tomat dan saus tiram.
- Angkat dan sajikan.

Nah selamat mencoba ya bunda, Resep Cara Membuat Ayam Goreng Mentega.

Resep Ini Dibuat/Publikasikan Oleh: Resep Masakan Nusantara Channel
Bagaimana Cara Membuatnya Tonton Video Dibawah Ini.


Blogger
Disqus
Pilih Sistem Komentar Yang Anda Sukai

No comments