Friday, 16 December 2016

Resep Cara Membuat Kue Onde Onde Kacang Hijau ANTI GAGAL

Resep Cara Membuat Kue Onde Onde ANTI GAGAL
Kue onde onde ini memang sangat lezat untuk dinikmati kapan saja, biasanya kita sering membelinya di pedagang kaki lima pinggir jalan.

Nah pada kesempatan ini INDO KULINER RESEP ingin berbagi resep cara membuat Onde kacang hijau. Adapun bahan bahan yang dibutuhkan adalah

Bahan untuk kulit onde
500 gram tepung ketan putih
75 gram tepung beras
1 bungkus vanilie
1 sendok teh garam
100 gram gula pasir
200 ml air hangat
250 gram wijen

Bahan Yntuk Isi Onde
250 gram kacang hijau
100 gram gula pasir
1 bungkus vanilie
1/2 sendok teh garam

Cara Membuat Onde Onde
- Pertama buat dulu isi onde.
- Rendam kacang hijau selama +- 4 jam kemudian kukus sampai empuk.
- Selanjutnya haluskan kacang hijau dan campur dengan gula pasir, garam, vanilie kemudian aduk.

Membuat Adonan Kulit Onde
- Campur tepung ketan dengan tepung beras, gula pasir, garam dan vanilie lalu aduk sampai rata.
- Tuangkan air hangat sedikit demi sedikit sambil diaduk sampai kalis.
- Ambil sedikit adonan kulit onde, bulatkan kemudian pipihkan.
- Selanjutnya isi bagian tengah onde dengan kacang hijau
- Lalu tutup dengan adonan lagi dan bentuk menjadi bulat.
- Celupkan onde ke air dingin lalu gulingkan diatas wijen.
- Selanjutnya goreng dengan api sedang.
- Setelah onde berwarna kecoklatan dan mengambang di minyak lalu angkat dan sajikan.

Nah, selamat mencoba membuat onde ini ya bunda.

Resep Ini Dibuat/Publikasikan Oleh: Resep Masakan Nusantara Channel
Bagaimana Cara Membuatnya Tonton Video Dibawah Ini

Blogger
Disqus
Pilih Sistem Komentar Yang Anda Sukai

No comments