Thursday, 9 March 2017

RESEP CARA MEMBUAT EMPEK - EMPEK DOS By Sukma Tjandra Dewi

RESEP EMPEK - EMPEK DOS
RESEP EMPEK - EMPEK DOS
By Sukma Tjandra Dewi

BAHAN CUKO
800 ml air
20-30 gram cabe rawit
20-30 gram bawang putih
500 gram gula merah
50 gram asam jawa
3 sendokteh garam
* blender cabe dan bawang putih dengan sedikit air (ambil dari yang 800ml ya)
* larutkan asam jawa dengan sedikit air (ambil dari yang 800ml juga)
* lalu masak semua menjadi satu, beri garam sampai mendidih, setelah mendidih, kecilkan api, masak sampai kuah cuko agak mengental atau hanya tinggal 3/4 bagian dari semula, dinginkan, sisihkan

BAHAN ADONAN
400 gram sagu tani bumi kencana
250 gram terigu segitiga
500 ml air
20 gram bawang putih
2 sendokteh garam
sedikit penyedap
2 butir telur ukuran besar
40 ml minyak sayur
* telur untuk isian (kocok lepas+sedikit garam)
* air + minyak sayur untuk rebusan

CARA MEMBUAT
- panaskan air rebusan+minyak sayur
- masak 250 ml air + garam + penyedap sampai mendidih, kecilkan api
- lalu masukkan terigu sambil diaduk terus sampai rata dan kalis, angkat, sisihkan dalam wadah yang lebih besar
- biarkan sampai sedikit hangat, masukkan tepung sagu sedikit-sedikit sambil diulen,
- stelah tepung sagu rata, masukkan telur dan minyak, aduk rata sampai kalis
- bentuk sesuai selera, tangan taburi dengan sedikit tepung sagu supaya tidak lengket
- lalu rebus sampai mengapung dan matang
- angkat, tiriskan, goreng dengan api sedang saat ingin disajikan,
- lengkapi dengan soun/mie, irisan timun dan ebi kering yang sudah dihaluskan dan digongseng
SELAMAT MENCOBA
Blogger
Disqus
Pilih Sistem Komentar Yang Anda Sukai

No comments