Thursday, 9 March 2017

RESEP CARA MEMBUAT BASIC SPONGE CAKE

RESEP CARA MEMBUAT BASIC SPONGE CAKE 

RESEP CARA MEMBUAT BASIC SPONGE CAKE
Source @chenniezhang ( IG )
Rebake by Lie Lin

BAHAN BAHAN
5 butir - Kuning telur
2 butir - Putih telur
65 gram - Gula pasir
50 gram - Tepung terigu
8 gram - Tepung maizena
8 gram - Susu bubuk ( saya gantikan Cacao Powder )
Ketiga bahan kering ini saya aduk rata lalu diayak
75 gram - Mentega cair

CARA MEMBUAT
~. Mixer telur & gula sampai kental dan pucat
~. Masukkan bahan kering, aduk rata
~. Terakhir masukkan mentega cair
~. Tuang di loyang yang sudah diolesi mentega & tepung terigu ( saya pakai loyang segi 20 cm )
~. Oven dengan api atas bawah suhu 180 DC sampai matang ( saya oven 25 menit )
~. Test tusuk memakai lidi ya
~. Begitu matang langsung balik di rak kawat sampai agak dingin, potong - potong

N.B ;
*. Pilih telur yang big size
*. Mentega harus benar-benar cair
*. Oven harus panas saat masukkan adonan
*. Saya buat 2 resep untuk loyang 20, sepertinya loyang 18 lebih tinggi dech

Blogger
Disqus
Pilih Sistem Komentar Yang Anda Sukai

No comments