RESEP KUE LAPIS
#Resep Bahan Dasar Tepung ACI
By detya
BAHAN BAHAN
125 gr sagu Rp.1000
125 gr terigu Rp.1000
1 bungkus kara 65 ml Rp.500
125 gr gula pasir Rp.2000
1/2 sdt garam (stok dirumah)
500 ml air
1bungkus kecil vanili/daun pandan Rp.500
Pasta pandan (stok dirumah)
CARA MEMBUAT
- Campur rata terigu & sagu, sisihkan.
- Masak air, gula,garam, vanili & santan kara sampai mendidih, dinginkan.
- Jika santan sudah dingin, masukan campuran terigu & sagu aduk rata jangan sampai ada yang menggumpal.
- bagi adonan menjadi 2 bagian yang satu kasih pasta pandan.
- panaskan kukusan & loyang yang sudah dioles minyak kemudian tuangkan 3centong adonan hijau ke dalam loyang, kukus selama 5 menit, lalu tuangkan 3centong adonan putih kukus kembali selama 5menit. Lakukan sampai adonan habis, yang terakhir kukus sampai matang.
*Selamat Mencoba*
[ Resep Diatas Merupakan Hasil Lomba Dari Member KULINER DAN RESEP MASAKAN RUMAH TANGGA SEHARI HARI GRUP Dengan Biaya Yang Ditentukan ]