Sunday 26 February 2017

RESEP TAHU BAKSO AYAM

RESEP TAHU BAKSO AYAM
RESEP TAHU BAKSO AYAM
By : Fah Umi Yasmin

Cemilan musim dingin, meski tanpa cocolan sudah enak, ayamnya juga masih terasa & bawang putihnya juga terasa, apalagi tahu yang digoreng lebih enak, meskipun banyak tepungnya, kalau ini tanpa bantingan. Memang beda textur, antara cuma tepung saja dengan pakai ayam, lebih enak yang campur ayam rasanya

[ BAHAN ]
22 tahu yang sudah dipotong & sudah direbus, takut pahit soalnya

[ BUMBU PERENDAM ]
- 2 siung bawang putih haluskan
- Garam secukupnya
- Air
CARA=> Rendam tahu dengan bumbu perendam sebentar, goreng sampai matang, setelah dingin, belah tengah pake pisau

[ BAHAN ADONAN ]
250 gr fillet ayam
150 gr tepung kanji / tapioka
1 butir telor utuh
1 sdt garam
1/4 sdt gula
1/4 sdt merica bubuk
1/4 sdt kaldu instant
2 siung bawang putih geprek
20 ml air es / biasa
1 batang daun bawang

[ CARA MEMBUAT ]
- Blender ayam giling, telor & bawang putih pake blender bumbu / food processor
- Masukkan ayam yang sudah diblender di mangkok / baskom, masukkan gula, garam, merica bubuk, kaldu instant, daun bawang & air aduk sampai rata pake sendok
- Masukkan tepung kanji / tapioka aduk rata
- Isikan ketahu yang sudah dibelah tadi
- Kukus 30 menit

Blogger
Disqus
Pilih Sistem Komentar Yang Anda Sukai

No comments