Monday, 19 December 2016

Resep Cara Membuat Schotel Makaroni Panggang Gurih Enak

Resep Cara Membuat Schotel Makaroni Panggang Gurih Enak
Siapa yang tak kenal dengan schotel makaroni, yaa schotel makaroni  merupakan hidangan panggang makaroni. Hidangan dimasak makaroni dan campuran telur dan susu dengan bahan - bahan tambahan seperti daging, sayuran atau ikan.

Kali ini INDO KULINER RESEP berbagi resep membuat schotel makaroni panggang yang gurih enak dan super hot.

Bahan-Bahan
1 Ons Makaroni (telah di rebus sampai lunak)
2 Wortel (telah dipotong-potong dan di rebus)
Bawang Bombai (telah di potong-potong)
1 sdm Tepung Terigu
1/ Gelas susu kental manis
Saus pedas
1 Butir Telur
Sosis
Keju Parut
Merica
Bawang putih
Garam

Alat Tambahan
Cup Alumunium

Cara Membuat Schotel Makaroni Panggang
- Haluskan terlebih dahulu bumbu halusnya (merica, bawang putih, garam).
- Tumis bumbu hingga matang,
- Tambahkan bawang bombai, aduk hingga merata.
- Tambahkan wortel, makaroni, sosis, aduk hingga merata.
- Tambahkan susu dan tambahkan telur yang telah di kocok terlebih dahulu.
- Aduk hingga merata, dan terakhir tambahkan tepung teringgu.
- Sampai membentuk adonan hingga matang.
- Kemudian adonan tuangkan ke dalam cup alumunium dan atasnya taburi dengan keju parut.
- Panggang ke dalam oven hingga matang.
- Setelah matang, sajikan schotel makaroni dengan saus.

Nah cukup mudah bukan Resep Membuat Schotel Makaroni Panggang Ini.

Resep Ini Dibuat/Publikasikan Oleh: Yuk Kita Masak Channel
Bagaimana Cara Membuatnya Tonton Video Dibawah Ini.
Blogger
Disqus
Pilih Sistem Komentar Yang Anda Sukai

No comments